Anda sedang berniat atau telah berjuang untuk mendapatkan jodoh anak pesantren? Jika iya maka tips dari kami tampaknya akan sangat berguna bagi Anda. Di artikel ini kami akan sedikit mengulas mengenai tips cari jodoh anak pesantren. Penasaran kan? Berikut ulasannya!
Pantaskan Diri
Sudah menjadi fitrah, biasanya manusia ingin kumpul dan berintekrasi secara intens dengan orang yang memiliki kesamaan derajat dengannya. Seorang ilmuwan tentu mereka gemar berinterkasi dengan sesama ilmuwan. Para pengusaha tentu setiap harinya gemar berkomunikasi dengan para pengusaha lainnya.
Tak terkecuali para santri/wati. Mereka pun gemar untuk berkumpul bersama yang sederajat dengannya. Apalagi pernikahan merupakan suatu perbuatan seumur hidup. Karenanya tentu seorang santri/wati pun ingin memiliki jodoh yang sederajat atau setidaknya jodohnya itu bukan dari kalangan individu yang gemar maksiat.
Karenanya bagi Anda yang ingin berjodoh dengan santri/wati, maka pantaskanlah diri Anda. Perbanyak ibadah kepada Allah, tambahlah ilmu agama Anda, dan jauhi segala kemaksiatan! Hanya saja yang patut diperhatikan, jangan sampai anda beribadah meninggalkan maksiat tersebut dengan niat untuk jodoh! Melainkan harus berniat lillaahi ta’aalaa.
Dekati Kyainya
Khusus bagi Anda yang sedang mencari jodoh seorang santriwati, mendekati Kyai adalah salah satu jalan pintas terbaik. Hal ini dikarenakan di berbagai pesantren, khususnya pesantren tradisional tradisi perjodohan oleh Kyai masih sering dilakukan. Karenanya Anda bisa mencoba mencari tahu siapa Kyai dari santriwati tersebut.
Lalu setelah itu cobalah berkomunikasi dengan sang Kyai, beritahu bagaimana profil hidup Anda. Kemudian sampaikan apa alasan Anda ingin menikahi santriwati tersebut. Jika Anda mampu menyampaikan alasan-alasan Anda dengan baik kepada Kyai, tentu sang Kyai akan mempertimbangkan dan menikahkan Anda dengan santriwati yang Anda dambakan.
Dekati Ayahnya
Masih bagi yang sedang mencari santriwati, cara yang paling ampuh adalah dengan mendekati Ayahnya. Sudah mafhum diketahui, bahwa Ayah adalah cinta pertama bagi seorang anak perempuan. Karenanya jika Anda mampu merebut hati ayah dari santriwati yang anda inginkan, maka sudah hampir dipastikan Anda dapat menikah dengan pujaan hati yang diinginkan.
Anda bisa langsung mampir ke rumah Ayah santriwati tersebut. Disana Anda bisa menyampaikan profil hidup Anda selama ini, kenapa ingin menikahi putri sang Ayah, latar belakang keluarga Anda, dan rencana kedepan bila Anda jadi menikah dengan santriwati idaman Anda. Jika Ayah putri tersebut merasa sreg dengan Anda, maka 95% kemenangan sudah berada di depan mata.
Meminta Bantuan Orang Terdekatnya
Jika Anda merasa belum siap mental untuk bicara langsung dengan Kyai atau ayahnya, maka meminta bantuan kepada orang terdekat target santri yang diinginkan pun bisa jadi pilihan yang sangat membantu. Anda dapat meminta bantuan kepada sahabatnya, temannya adiknya, dan kerabatanya.
Bahasa gaulnya sih “dicomblangin”. Maksudnya nanti orang terdekat tersebut akan memanas-manasi santri yang diinginkan untuk berjodoh dengan Anda. Selain itu Anda juga bisa meminta “mak comblang” tersebut untuk memuji kelebihan Anda dihadapan santri target yang Anda inginkan.
Perbanyak Doa
Dalam islam, doa memiliki kedudukan yang sangat tinggi dan mulia. Dalam beberapa hadits disebutkan bahwa doa adalah senjatanya orang beriman. Artinya dengan doa, apapun bisa kita raih dan dapatkan. Tentu dengan dibarengi dengan usaha dan tawakkal kepada Allah.
Tak terkecuali dengan mendapatkan jodoh yang Anda harapkan. Jika Anda selama ini belum berhasil dalam mencari jodoh anak pesantren baik santri maupun santriwati sebagai pendamping hidup, maka boleh jadi itu disebabkan kurangnya doa yang anda panjatkan kepada Tuhan Semesta Alam.
Karena itulah perbanyak doa kepada Allah. Sebab Allah lah yang bisa membantu Anda dalam mendapatkan jodoh yang terbaik. Dialah juga yang mampu membolak-balikkan hati manusia. Siapa tahu dengan berdoa kepada Allah dengan ikhlas, hati santri/wati yang awalnya menolak Anda berubah menjadi setuju dan bersedia menikah dengan Anda.
Bagaimana, sudah siap berjuang untuk mendapatkan hati sang pujaan? Mudah-mudahan, niat Anda untuk cari jodoh anak pesantren dapat terwujud.
Baca juga: