(REVIEW) Rekomendasi 7 Pondok Pesantren di Gowa (2022)

Anda sedang mencari pondok pesantren terbaik di Gowa? Tepat sekali jika mampir di artikel ini.

Perlu Anda ketahui, saat ini berdasarkan bank data pesantren yang terdapat di situs kemenag, di Gowa terdapat sekitar 27 Pondok Pesantren. Adapun total santrinya berjumlah kurang lebih 5.714. Jumlah tersebut terbagi menjadi 3.736 santri mukim, dan 1.978 santri non mukim alias ngalong.

Pondok Pesantren Tanwirussunnah Gowa

Kredit Foto: Nasrullah Berru

Pesantren pertama yang akan kami bahas adalah Ponpes Tanwirussunnah. Secara corak, Tanwirussunnah adalah pesantren “Sunnah” yang didirikan oleh teman-teman salafi. Pesantren ini didirikan oleh Ustad Lukman Jamal, Lc, bersama beberapa ikhwah yang memiliki semangat dan komitmen yang kuat serta perhatian yang besar terhadap pendidikan.

Tanwirussunnah memiliki sebuah visi yaitu “Menjadi lembaga pendidikan yang mencetak kader ulama dan Da’I yang mencintai al-Qur’an dan Sunnah, beraqidah yang lurus, berwawasan luas, cerdas dan terampil, yang mampu menjawab berbagai permasalahan sosial yang terjadi di tengah masyarakat”.

Dalam pembelajarannya, Tanwirussunnah merupakan pesantren semi Salaf dan semi modern. Karakteristik model pesantren ini ada pengajian kitab Salaf seperti fiqih, ilmu akidah-akhlak, sirah, tafsir, tauhid bahasa Arab (Nahwu dan Shorof) dan sebagainya. Disamping itupula mengajarkan materi kurikulum umum seperti bahasa Indonesia, bahasa Inggris, Matematika, IPA, IPS dan sebagainya.

Saat ini Ponpes Tanwirussunnah menyelenggarakan pesantren sekaligus pendidikan formal jenjang SD, SMP, dan SMA.

Namun sayangnya kami belum berhasil mendapatkan informasi mengenai biaya pendaftaran dan bulanannya.

Adapun alamat lengkap pesantren ini adalah: Jalan Poros Malino Km. 8, Borongloe, Bontomarannu, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan 92171

Website resmi: –

Pondok Pesantren Sultan Hasanuddin

Pesantren Sultan Hasanuddin Gowa
Kredit Foto: Kamaruddin

Berikutnya adalah Ponpes Sultan Hasanuddin. Secara coraknya, pesantren ini merupakan pesantren yang berafisiliasi dengan Muhammadiyah. Hal ini dikarenakan, banyak kader Muhammadiyah yang berperan dalam pendirian pesantren ini. Sebelum memiliki nama Sultan Hasanuddin, pesantren ini mulanya bernama Pesantren Mardiyah.

Saat ini Pesantren Sultan Hasanuddin membina tiga pendidikan formal yaitu Madrasah Tsanawiyah (SMP, Madrasah Aliyah (SMA) jurusan IPA serta IPS, dan Sekolah Menengah Kejuruan berbasis kepesantrenan. SMK pesantren Sultan Hasanuddin ini memiliki dua jurusan yaitu TKJ dan Tata Busana.

Sistem pendidikan yang ditempuh di pesantren ini yakni sistem pendidikan formal, menggunakan kurikulum yang sama dengan madrasah dan sekolah umum. Selain menggunakan sistem pendidikan yang formal pesantren ini juga menggunakan sistem pendidikan klasik dengan metode Halaqah, yaitu kyai dan santri duduk bersama kemudian kyai membacakan kitab dan santri menyimak isi kitab.

Kemudian santri juga dibekali dengan tiga kemampuan berbahasa yaitu bahasa Indonesia, Arab dan inggris.

Namun sayangnya kami belum berhasil mendapatkan informasi mengenai biaya pendaftaran dan bulanannya.

Adapun alamat lengkap pesantren ini adalah: Jl. Poros Limbung, Kalebajeng, Kec. Bajeng, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan 92152

Website resmi: https://pesantrensultanhasanuddin.sch.id/

Pondok Pesantren Abnaul Amir Gowa

Pesantren Abnaul Amir Gowa
Kredit Foto: Ilham Hasan

Selanjutnya adalah Ponpes Abnaul Amir. Pesantren ini adalah adalah pesantren satu-satunya yang ada di kecamatan Bontonompo Selatan. Pendirinya adalah tiga orang bersaudara yaitu; Bapak Drs. H. M. Amirullah Ar, Drs. H. M. Natsir Ar, dan Drs. M. Nawawi Ar. Tiga bersaudara ini berinisiatif mendirikan pesantren ini karena melihat kondisi masyarakat yang terjadi pada saat itu.

Tujuan pesantren ini didirikan adalah sebagai sarana atau tempat pengajaran Islam, agar dapat merubah pola berfikir masyarakat, dapat membentuk generasi supaya memiliki kecerdasan, berketerampilan dan berkualitas dalam hal agama sebagai bekal masa depan.

Abnaul Amir dalam pendidikannya menerapkan kurikulum yang tidak lepas dari panduan yang disusun oleh Departemen Agama. Pelajaran yang santri pelajari adalah pelajaran umum seperti Matematika, IPS, Biologi, Fisika, PPKN, dll. Selain tentu santri juga akan mempelajari ilmu keagamaan seperti Fiqih, Hadits, Sejarah Islam, Bahasa Arab, dll.

Saat ini Ponpes Abnaul Amir menyelenggarakan pesantren sekaligus pendidikan formal jenjang Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, dan Madrasah Aliyah.

Namun sayangnya kami belum berhasil mendapatkan informasi mengenai biaya pendaftaran dan bulanannya.

Adapun alamat lengkap pesantren ini adalah: Moncobalang, Bontosunggu, Bontonompo Selatan, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan 92153

Website resmi: –

Pondok Pesantren Bukit Hidayah Gowa

Pesantren Bukit Hidayah Malino
Kredit Foto: Kesiapan TIK

Berikutnya adalah Ponpes Bukit Hidayah. Pesantren ini berdiri pada tahun 2002. Berdirinya pesantren ini disebabkan karena kurangnya wadah pembinaan keagamaan dalam bentuk Ukhuwah Islamiyah pada masyarakat Kelurahan Bulutan. Visi pesantren ini adalah “Unggul Dalam Prestasi Berdasarkan Iman dan Takwa”.

Secara umum pesantren ini memiliki kurikulum kolaborasi antara kurikulum negara dengan kurikulum pesantren. Namun kurikulum pesantren disini lebih mendominasi pelajaran harian para santri.

Buktinya adalah kajian kepesantrenan terlaksana pada sesudah shalat Subuh, Dhuhur, waktu sore dan sesudah shalat Magrib. Adapun pelajaran umum terlaksana pada jam 08.00-12.00.

Salah satu program menarik di pesantren ini adalah program dakwah. Setiap bulan Ramadhan semua santri di utus untuk melaksanakan kegiatan syafari Ramadhan. Dalam kegiatan ini santri berdakwah di masyarakat luar, dalam artian bukan hanya dakwah tentang keagamaan saja melainkan dakwah Bilhal (perilaku), dan memberikan materi dakwah kepada masyarakat tentang pelestarian lingkungan hidup.

Saat ini Ponpes Bukit Hidayah menyelenggarakan pesantren sekaligus pendidikan formal jenjang Madrasah Tsanawiyah dan Madrasah Aliyah.

Namun sayangnya kami belum berhasil mendapatkan informasi mengenai biaya pendaftaran dan bulanannya.

Adapun alamat lengkap pesantren ini adalah: JL. H. Ganyu Kelurahan Bulutana, Tinggimoncong, Gowa, Sulawesi Selatan 92153

Website resmi: –

Pondok Pesantren NU Bahrul Ulum Gowa

Kredit Foto: De Ravich

Selanjutnya adalah Ponpes NU Bahrul Ulum. Pesantren ini merupakan lembaga pendidikan islam modern milik Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), yang penyelenggaraannya secara teknis dilaksanakan oleh Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Gowa.

Sistem pembelajaran yang diterapkan di Bahrul Ulum berdasarkan kurikulum Diknas dan Kementerian Agama. Untuk pengajaran klasikal secara formal di madrasah mulai jam 07.00 pagi sampai dengan jam 12.20, dengan mata pelajaran 50% agama dan 50% umum seperti matematika, IPA, IPS, seni budaya, PKN, bahasa indonesia, serta pelajaran lainnya seperti yang dipelajari di sekolah umum lainnya.

Metode pembelajaran yang diterapkan adalah berbasis teknologi sebab sekolah ini memiliki alat dan sumber belajar yang lengkap seperti LCD projektor, laptop, notebook, audio visual, dan komputer, serta memiliki sarana dan prasarana yang mendukung meliputi 20 ruangan kelas, perpustakaan, laboratorium IPA, Kimia, Fisika, dengan perangkat pembelajaran yang lengkap.

Adapun pelajaran pesantren yang akan santri pelajari adalah  Al-Quran, tafsir, hadits, mustholah hadits, nahwu, shorof, balaghoh, fiqih, ushul fiqih, tarikh, dan juga ilmu tauhid. Mayoritas materi tersebut dikaji dengan menggunakan metode sorogan, bandongan, dan diskusi kitab-kitab kuning dengan teks bahasa Arab.

Saat ini Ponpes Bukit Hidayah menyelenggarakan pesantren sekaligus pendidikan formal jenjang Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, dan Madrasah Aliyah.

Namun sayangnya kami belum berhasil mendapatkan informasi mengenai biaya pendaftaran dan bulanannya.

Adapun alamat lengkap pesantren ini adalah: Bontorea, Mangalli, Kec. Pallangga, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan 92161

Website resmi: –

Pondok Pesantren Darul Istiqomah Gowa

Berikutnya adalah Ponpes Darul Istiqomah. Pesantren ini berdiri sejak tahun 1972 di atas tanah seluas kurang lebih 10 H yang merupakan wakaf dari salah satu simpatisan yakni bapak Masdar Abd. Wahab.

Pesantren Darul Istiqamah baru mulai membina pendidikan formal pada tahun 1996 dengan mendirikan Madrasah Ibtidaiyah (MI) dan Madrasah Tsanawiyah (MTs) yang di pimpin oleh Ustadz Raihan Lc, alumni dari Madinah.

Ada beberapa program yang menjadi unggulan pesantren ini. Pertama Program Tahfidz. Ini adalah program menghafal Alquran dengan target maksimal menyelesaikan hafalan 30 Juz. Santri di wajibkan menyetor hafalan minimal 1 halaman perhari.

Kedua Program Santri Qur’an Cendekia. Program ini berlangsung pada malam hari yang man para santri akan berkumpul di masjid sesuai jenis kelaminnya. Pada program ini santri akan belajar mengenai Agama seperti, Aqidah, Fiqhi dan Akhlak. Adanya program SQC sangat membantu santri dalam perkembangan ilmu agamanya, baik secara teori maupun implementasi.

Saat ini Ponpes Bukit Hidayah menyelenggarakan pesantren dan memiliki beberapa unit pendidikan formal. Antara lain Taman Kanak-kanak, Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, dan Madrasah Aliyah.

Namun sayangnya kami belum berhasil mendapatkan informasi mengenai biaya pendaftaran dan bulanannya.

Adapun alamat lengkap pesantren ini adalah: Jl. Lembaga Pattallassang Gowa, Timbuseng, Pattallassang, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan 92171

Website resmi: –

Pondok Pesantren DDI Nurussalam

Ponpes DDI Nurussalam Gowa
Kredit Foto: Dgpuji

Pesantren terakhir yang akan kami bahas adalah Ponpes DDI Nurussalam. Berdirinya pesantren ini adalah pada tanggal 26 desember 1990. Adapun pendirinya adalah KH. Patonangi, S.Pd.I yang sampai sekarang masih menjadi pimpinan pesantren.

Nurussalam memiliki visi “Mewujudkan sumber daya manusia yang berilmu amaliah beramal ilmiah.” Adapun misinya adalah Mendidik santri agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, membimbing santri agar memilih kecerdasan intelektual, emosional, dan spiritual, dan menanamkan sikap dan sifat akhlak qarimah siswa dalam kehidupan sehari-hari.

Untuk mencapai visi dan misi tersebut pesantren ini dalam pengelolaan pendidikannya dibagi atas Madrasah Ibtidaiyah, Madrasah Tsanawiyah, dan Madrasah Aliyah. Adapun kurikulum yang digunakan adalah kurikulum gabungan atau terpadu yaitu kurikulum dari kementrian Agama dan kurikulum pesantren.

Selain itu kegiatan yang ada pesantren ini sangat bermanfaat untuk mengembangkan potensi yang ada pada santri. Selain kegiatan keagamaan seperti belajar berdakwah, tahafidz, belajar kitab kuning dan lain sebagainya. Kemudian santri juga dapat mengembangkan potensi di bidang lainnya seperti olaraga, seni tari serta berbagai kegiatan bermanfaat lainnya yang tersedia.

Namun sayangnya kami belum berhasil mendapatkan informasi mengenai biaya pendaftaran dan bulanannya.

Adapun alamat lengkap pesantren ini adalah: Lassa Lassa, Bontolempangan, Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan 92176

Website resmi: –

Kira-kira, sudah ada gambaran mau nyantri di Pondok Pesantren Terbaik Gowa yang mana? Oh ya, jika Anda tahu ada pondok bagus yang belum kami list, infokan di komentar ya!

Baca juga:

Daftar 500 Pesantren Terbaik di Indonesia

Photo of author

Rifqi

Saya adalah orang yang hidup di lingkungan pesantren dan sangat mencintai suasana keagamaan di sana. Saya merasa sangat senang ketika mempelajari ilmu agama dan merasa bahwa itu adalah hal yang sangat penting dalam hidup saya.